Seorang warga binaan terpaksa dipegangi petugas karena ketakutan saat menjalani vaksinasi massal di Rutan Kelas II B Salatiga, Jumat (30/7/2021). (iNews/Lurisa Lulu)

SALATIGA, iNews.idNapi bertato ini berteriak histeris saat hendak divaksin Covid-19. Warga binaan di Rutan Kelas II B Salatiga ini bahkan meronta saat petugas vaksin mengarahkan jarum suntik ke lengannya.

Ternyata sang warga binaan takut jarum suntik. Pria bertato ini terus menjerit dan meronta. Pemandangan itu terlihat saat kegiatan vaksinasi massal di Rutan Kelas II B Salatiga, Jawa Tengah, Jumat (30/7/2021) pagi.

Melihat reaksi tersebut, petugas rutan pun terpaksa harus memegangi para narapidana yang benar-benar takut terhadap jarum suntik. Karena di antara warga binaan beberapa kali mencoba kabur menghindari vaksinasi.

Phobia terhadap jarum suntik menjadi alasan ketakutan terbesar sejumlah warga binaan saat akan menjalani vaksinasi massal Covid-19.

“Saya takut mbak ya karena takut jarum suntik, rasanya beda. Harapannya semoga virus ini tidak menyebar di lingkungan rutan dan lebih makin sehat lagi badannya,” kata Angga, warga binaan peserta vaksin.

Meski berada jauh dari interaksi terhadap masyarakat, namun para warga binaan tetap khawatir bisa terpapar. Mengingat kondisi kamar sel yang penuh membuat mereka tidak bisa menjaga jarak.

“Saya merasa lega karena kalau sudah divaksin kan bisa antisipasi, bisa lebih aman. Kalau yang kemarin-kemarin di sini ada yang kena Covid-19 dan itu belum ada solusinya seperti apa. 

“Dan ini dari pemerintah dikasih vaksin, kita sangat menghargai dan beruntung. Belum tentu dari luar bisa seperti kami,” katanya.

Sementara dari 165 warga binaan yang ada, 24 warga binaan lainnya terpaksa tidak bisa mengikuti vaksinasi lantaran tidak memiliki nomor induk kependudukan (NIK)  KTP.


Editor : Ainun Najib

Halaman Selanjutnya
Halaman :
1 2
BERITA POPULER
+
News Update
Kanal
Network
Kami membuka kesempatan bagi Anda yang ingin menjadi pebisnis media melalui program iNews.id Network. Klik Lebih Lanjut
MNC Portal
Live TV
MNC Network