Bupati Sleman Kustini menghadiri pertemuan Forum Danarta Sleman. (foto: istimewa)

SLEMAN, iNews.id - Bupati Sleman Kustini Sri Purnomo minta kepada Danarta (Kabag Keuangan Desa) untuk tertib administrasi. Kustini minta dana milik kalurahan harus dikelola secara transparan dan mudah diakses masyarakat.  

“Danarta harus bisa mewujudkan tertib administrasi keuangan dan profesional,” kata Kustini saat menghadiri pertemuan Forum Danarta Sleman (FDS) di Joglo Nartoatmojo, Margokaton, Seyegan, pada Selasa (11/7/2023).

Kustini mengatakan, sumber keuangan kalurahan saat ini sangatlah beragam. Anggaran ini berupa dana desa, Dana Keistimewaan, badan usaha milik kalurahan (Bumkal), dana hibah serta pengelolaan aset kalurahan yang bernilai ekonomis. 

“Mengelola keuangan kalurahan  harus dengan kehati-hatian, cermat serta transparan, sehingga manfaatnya dapat dirasakan langsung oleh seluruh masyarakat,” katanya.

Pertemuan Forum Danarta ini memiliki peran strategis, untuk bertukar ide, gagasan serta melakukan konsolidasi dan membahas berbagai problematika yang ditemui dalam pelaksanaan tugas Danarta di Kalurahan. Pertemuan ini juga penting untuk menjaga peran organisasi.


Editor : Kuntadi Kuntadi

BERITA POPULER
+
News Update
Kanal
Network
Kami membuka kesempatan bagi Anda yang ingin menjadi pebisnis media melalui program iNews.id Network. Klik Lebih Lanjut
MNC Portal
Live TV
MNC Network