KULONPROGO, iNews.id – Nasib apes menimpa Usman Triyanto (39) warga Pedukuhan Beteng Kalurahan Pagerharjo Kapanewon Samigaluh, Kulonprogo. Saat memanen padi, sepeda motornya hilang dicuri.
Aksi pencurian ini terjadi pada Kamis (7/5/2020) sore. Saat itu korban menuju ke sawah untuk memanen padi menggunakan Honda Supra X dengan Nopol AB 5589 JI. Sepeda motor ini kemudian diparkir di tepi jalan Plono-Loano, dan ditinggal korban menuju sawah yang hanya berjarak 50 meter.
Tanpa rasa curiga, korban memanen padi hingga petang. Ketika hendak kembali itulah, korban kaget mendapati sepeda motornya tidak ada. Sejumlah saksi yang ada di sekitar lokasi kejadian juga tidak mengetahui keberadaan sepeda motor ini. Kasus ini kemudian dilaporkan ke polisi.
“Iya ada laporan pencurian sepeda motor. Oleh korban ditinggal di tepi jalan untuk panen padi,” ujar Kapolsek Samigaluh, AKP Heru Meiyanto, Jumat (8/5/2020).
Setelah mendapatkan laporan, petugas langsung mendatangi lokasi dan melakukan olah tempat kejadian peristiwa. Kejadian ini murni kelalaian korban yang memarkir di tepi jalan raya. Ditaksir kerugian mencapai Rp6 juta.
Heru mengajak masyarakat untuk lebih berhati-hati. Dalam masa pandemi Covid-19 aksi kejahatan meningkat. Jika memarkir sepeda motor harus di tempat yang aman. Tidak salah kalau dilengkapi dengan tambahan kunci pengaman.
Editor : Kuntadi Kuntadi
Artikel Terkait