Menteri Perhubungan Budi Karya Sumadi meninjau Stasiun Purworejo didampingi Bupati Purworejo Agus Bastian. (Foto: istimewa)

PURWOREJO, iNews.id - Menteri Perhubungan Budi Karya Sumadi meninjau dan melakukan monitoring Stasiun Purworejo dan Terminal Bus Tipe A di Kabupaten Purworejo, Minggu (14/05/2023). Kedua fasilitas publik ini bakal dihidupkan lagi. 

Bupati Purworejo Agus Bastian mengatakan, Menhub telah memerintahkan agar Stasiun Purworejo dihidupkan lagi. Wacana ini pun disambut positif oleh Pemkab Purworejo, karena akan banyak fasilitas transportasi. 

“Pak Menteri meminta agar Stasiun Purworejo diaktifkan kembali. Tentunya akan semakin banyak alternatif transportasi,” kata Agus Bastian, Senin (15/5/2024). 

Menurutnya, proses mengaktifkan kembali Stasiun Purworejo butuh waktu dan biaya yang besar. Sebab stasiun ini sudah belasan tahun tidak dioperasionalkan. Nantinya akan ada kereta feeder yang menghubungkan Purworejo-Kutoarjo. 

“Jenis keretanya mungkin seperti di Ambarawa, kereta kuno atau kereta wisata. Ya semoga nanti terlaksana pengaktifan stasiun ini,” ujarnya. 

Menhub juga memastikan kesiapan kegiatan ground breaking Terminal Tipe A Purworejo akan dilaksanakan pada 27 Mei 2023 mendatang. Pembangunan Terminal Type A akan dipercepat, sehingga di tahun 2024 sudah bisa beroperasi. 

“Saya sudah sampaikan, pada 2023 ini dikerjakan tahun 2024 sudah langsung bisa dinikmati,” katanya. 


Editor : Kuntadi Kuntadi

BERITA POPULER
+
News Update
Kanal
Network
Kami membuka kesempatan bagi Anda yang ingin menjadi pebisnis media melalui program iNews.id Network. Klik Lebih Lanjut
MNC Portal
Live TV
MNC Network