Jelang Libur Natal dan Tahun Baru, Pesanan Kamar Hotel di Yogyakarta Masih Sepi (foto: Ilustrasi)

YOGYA, iNews.id - Pesanan atau bookingan hotel untuk perayaan Natal dan Tahun Baru 2024 di Daerah Istimewa Yogyakarta (DIY) masih hendak. Hal ini berbeda dari tahun 2022 yang mulai ramai di akhir November.

"Ini sangat berbeda dengan tahun 2022 yang lalu di mana mulai akhir November pesanan akhir tahun sudah banyak yang masuk," ujar General Manager Royal Ambarrukmo Hotel, Herman Courbois, Selasa (28/11/2023).

Herman mengakui untuk pekan kemarin okupansinya memang masih bagus. Namun untuk awal bulan Desember 2023 nanti memang masih belum terlihat naik signifikan. Dia menduga jika wisatawan masih wait and see terkait dengan perkembangan masa kampanye.

Dia beralasan karena tanggal 28 November ini baru mulai kampanye terbuka. Maka masyarakat masih melihat perkembangan situasi dalam masa kampanye tersebut apakah kondusif atau tidak.

"Ini memang belum kelihatan ada kenaikan bookingan hotel untuk bulan Desember atau pun Natal dan Tahun Baru. Tetapi memang masih rendah," katanya.

Dia menyebut biasanya, akhir November dan awal Desember sebenanrnya sudah mulai bookingan termasuk untuk natal dan tahun baru sudah mulai ada bookingan termasuk juga meeting-meeting. Namun saat ini masih belum terlihat adanya peningkatan.

Data okupansi on the book untuk bulan Desember ini justru belum sampai 20 persen 30. Kondisi ini turun dibanding dengan bulan Desember tahun 2022 yang lalu. Karena di akhir November tahun lalu, dia sudah mendapat bookingan 50-60 untuk bulan Desember dan moment pergantian tahun.

"Saya lihat bookingan untuk natal tahun baru dan Desember masih slow banget belum ada gerakan signifikan kalau tahun lalu November ya saja sudah mulai kelihatan. Natalnya sudah atau Desember tahun baru sudah terisi," ucapnya.


Editor : Nani Suherni

BERITA POPULER
+
News Update
Kanal
Network
Kami membuka kesempatan bagi Anda yang ingin menjadi pebisnis media melalui program iNews.id Network. Klik Lebih Lanjut
MNC Portal
Live TV
MNC Network