Proses pemakaman Rinaldi Harley Wismanu, korban pembunuhan mutilasi yang ditemukan di Apartemen Kalibata City. (Foto: iNews/Heru Trijoko)

SLEMAN, iNews.id - Jenazah Rinaldi Harley Wismanu, korban pembunuhan mutilasi yang ditemukan di Apartemen Kalibata City dimakamkan, Senin (21/9/2020). Tampak Bupati Sleman, Sri Purnomo hadir dalam upacara pemakamanan.

Sebelum dikebumikan, terlebih dahulu dilakukan prosesi upacara di lapangan sebelah rumah duka. Keluarga dan warga juga melakukan doa bersama dan salat jenazah.

Ratusan pelayat dari kerabat tetangga dan teman korban hadir memberi penghormatan terakhir untuk Manajer HRD PT Obayashi tersebut. Tepat pukul 09.0-0, jenazah Rinaldi dimakamkan di TPU Nologaten Caturtunggal, Depok, Sleman. Isak tangis keluarga mengiringi kepergian alumni UGM tersebut. Rinaldi merupakan anak sulung dari 4 bersaudara pasangan Toto Rahardjo dan Sulistyani.

Bupati Sleman, Sri Purnomo yang hadir dalam acara pemakaman mengaku prihatin atas kejadian yang menimpa Rinaldi. Atas nama pribadi dan warga, Sri Purnomo mengucapkan bela sungkawa.

"Kami ikut berduka cita atas meninggalnya Rinaldi. Kejadian yang menimpa pada beliau, kami sangat prihatin," ucapnya.

Sebelumnya, jenazah Rinaldi tiba di rumah duka Sleman, Yogyakarta pada Senin (21/9/2020) dinihari tadi melalui jalur darat Jakarta - Yogyakarta. Jenazah baru bisa diberangkatkan ke rumah duka setelah hasil autopsi dan tes DNA keluar.

Diberitakan, Rinaldi ditemukan tewas dengan kondisi dimutilasi di Apartemen Kalibata City Jakarta pada Rabu malam pekan lalu. Dia menjadi korban mutilasi pasangan kekasih yakni Djumadil al Fajri dan Laeli Atik Supriyantin. Keduanya ingin menguasai harta korban.


Editor : Nani Suherni

BERITA POPULER
+
News Update
Kanal
Network
Kami membuka kesempatan bagi Anda yang ingin menjadi pebisnis media melalui program iNews.id Network. Klik Lebih Lanjut
MNC Portal
Live TV
MNC Network