YOGYAKARTA, iNews.id – Kasus Covid-19 di DIY kembali melonjak dengan penambahan 41 kasus menjadi 1.984 hingga Kamis 917/9/2020). Sebanyak 25 di antaranya berasal dari Kabupaten Sleman.
“Hasil pemeriksaan laboratorium dan terkonfirmasi positif 41 kasus, sehingga total ada 1.984,” kata Juru Bicara Gugus Tugas Pemda DIY dalam Penanganan Covid-19, Berty Murtiningsih, Kamis (17/9/2020).
Penambahan kasus baru didominasi dari Kabupaten Sleman dengan 25 kasus disusul Kota Yogyakarta dengan delapan kasus. Sedangkan Kabupaten Bantul tambah enam kasus dan Kulonprogo dua kasus. Hanya di Kabupaten Gunungkidul yang tidak ada temuan kasus baru.
Berty mengatakan, kasus baru ini ada delapan orang yang merupakan karyawan kesehatan. Sedangkan dua kasus lainnya merupakan hasil screening pekerjaan dan dua dari screening pasien.
“Mayoritas ditemukan dari tracing kasus positif ada 15 orang dan sembilan pelaku perjalanan,” katanya.
Gugus tugas mencatat ada penambahan 20 pasien yang dinyatakan sembuh, sehingga total ada 1.440 orang. Rinciannya, dari Kabupaten Bantul ada 10, Gunungkidul empat kasus, Kulonprogo tiga kasus, Kota Yogyakarta dua kasus dan Sleman satu kasus.
“Hari ini ada 675 sampel yang diperiksa dari 647 orang. Kalau total sampel mencapai 61.846 sampel dari 48.857 orang,” kata Berty.
Berty mengatakan jumlah tempat tidur di rumah sakit rujukan untuk kasus critical masih ada 31. Dari kapasitas 48 hanya terpakai 17. Sedangkan noncritical dari 404 tempat tidur hanya dipakai 242.
Editor : Kuntadi Kuntadi
Artikel Terkait