Wabup Sleman Danang Maharsa meresmikan jalan cor blok di Trimulyo, Sleman. (foto: istimewa)

SLEMAN, iNews.id - Pemerintah Kabupaten (Pemkab) Sleman akan terus meningkatkan pembangunan infrastruktur fisik untuk memicu pertumbuhan ekonomi di masyarakat. Akses jalan dan jembatan menjadi bagian penting untuk menumbuhkan sentra ekonomi baru. 

“Pembangunan infrastruktur di lingkungan masyarakat akan memicu pertumbuhan ekonomi,” kata Wakil Bupati Sleman Danang Maharsa saat meresmikan jalan cor blok di Trimulyo, Sleman, Minggu (29/1/2023). 

Pemkab Sleman mengalokasikan anggaran bantuan keuangan khusus, yang bisa diakses untuk pembangunan fisik di masyarakat. Seperti yang dilaksanakan di Jogokerten ini, dengan membangun jalan sepanjang 584 meter. 

“Kami sudah usulkan di 2021 tetapi baru teralisasi di 2022,” ujarnya.  

Ketua DPRD Haris Sugiharta mengatakan, program pemberdayaan masyarakat sangat diperlukan untuk meningkatkan kesejahteraan masyarakat. Program padat karya juga akan mampu mengentaskan pengangguran dan menciptakan lapangan kerja.

“Masyarakat harus semangat untuk menghidupkan kelompok-kelompok ekonomi. Dengan jalan yang halus, akses pemasaran akan lebih mudah,” ujarnya. 

Di samping itu, Dewan juga terus mendorong eksekutif untuk menambah program pemberdayaan masyarakat. Kegiatan ini harus dirasakan sangat penting untuk meningkatkan ekonomi. Apalagi DIY menjadi provinsi termiskin di Pulau Jawa versi BPS. 


Editor : Kuntadi Kuntadi

BERITA POPULER
+
News Update
Kanal
Network
Kami membuka kesempatan bagi Anda yang ingin menjadi pebisnis media melalui program iNews.id Network. Klik Lebih Lanjut
MNC Portal
Live TV
MNC Network