Pihak Bandara Adisutjipto Yogyakarta menangkap seorang penumpang yang membawa 8 paket sabu. (Foto: iNews.id/Kuntadi).

General Manager PT Angkasa Pura I Bandara Adisutjipto Yogyakarta, Agus Pandu Purnama mengatakan, pelaku berinisial FH (26), merupakan penumpang Sriwijaya Air dari Lampung.

"Dari tangan pelaku, petugas mendapati delapan paket sabu seberat 5,506 kilogram," kata Pandu kepada wartawan di Kota Yogyakarta, DIY, Senin (7/10/2019).

FH diamankan pada 29 September lalu. Saat itu petugas operator X-Ray di Terminal B Bandara Internasional Adisutjipto Yogyakarta, mengidentifikasi barang mencurigakan di dalam koper pelaku.

"Atas kecurigaan kemudian dilakukan rekonsiliasi terhadap koper tersebut dan ditemukan delapan buah paket yang dibungkus isolasi berwarna cokelat yang diduga diduga sabu-sabu," ujarnya.

Pihak Bandara Adisutjipto Yogyakarta menangkap seorang penumpang yang membawa 8 paket sabu. (Foto: iNews.id/Kuntadi).

Pelaku yang merupakan warga Kalimantan Selatan (Kalsel) ini membawa delapan paket sabu. Masing-masing paket seberat 667,0 gram, 682,8 gram, 680,0 gram, 712,2 gram, 684,6 gram, 709,2 gram, 683,6 gram, dan 687,0 gram.

Temuan ini, kata dia, langsung dikoordinasikan dengan BNN Provinsi DIY, Bea Cukai dan Lanud Adisutjipto, untuk pemeriksaan lebih lanjut.

Kepala Bidang Pemberantasan BNN DIY, AKBP Sudaryoko, mengatakan pihaknya telah melakukan pemeriksaan lebih lanjut. Hasilnya barang-barang tersebut merupakan sabu-sabu.

"Setiap pergerakan penumpang dan barang melalui bandara selalu dimonitor, ini harus menjadi pelajaran bagi masyarakat," kata Sudaryoko.


Editor : Andi Mohammad Ikhbal

BERITA POPULER
+
News Update
Kanal
Network
Kami membuka kesempatan bagi Anda yang ingin menjadi pebisnis media melalui program iNews.id Network. Klik Lebih Lanjut
MNC Portal
Live TV
MNC Network