Petugas gabungan Polri dan Basarnas menata dan mengidentifikasi berbagai serpihan dan barang penumpang pascakecelakaan pesawat Lion Air JT 610 di Posko Basarnas, Terminal JICT 2, Pelabuhan Tanjung Priok, Jakarta, Selasa (30/10/2018). (Foto: Antara/Ra

YOGYAKARTA, iNews.id – Musibah jatuhnya pesawat Lion Ait JT 610 di Perairan Karawang, Jawa Barat (Jabar), membawa duka bagi keluarga besar Universitas Gadjah mada (UGM) Yogyakarta. Setidaknya, ada enam alumni PTN itu yang masuk dalam manifest pesawat rute Bandara Internasional Soekarno-Hatta Jakarta-Bandara Depati Amir Pangkalpinang, Bangka Belitung, Senin (29/10/2018) kemarin.

Kepala Bagian Hubungan Masyarakat (Humas) dan Protokol UGM, Iva Ariani mengatakan, pihaknya masih mengumpulkan data-data terkait manifest penumpang Lion Air. Dari 189 orang, terdata ada enam orang yang merupakan alumni UGM. Mereka yakni, Dewi Herlina, Dicky Jatnika, Yuminingtyas Upiek, Zulva Puspita Ningrum, Agil Septian Nugroho, serta Ubaidillah Salabi.

“Kami masih terus mengumpulkan informasi, apakah ada alumni UGM lain yang ikut menjadi korban,” kata Iva di kantornya, Rabu (31/10/2018).

Atas musibah ini, sivitas akademika UGM mengaku sangat berduka. UGM berharap seluruh keluarga yang masih menantikan berita mengenai kerabat mereka yang berada di dalam pesawat tersebut diberikan kekuatan dan tabah.

“Semoga keluarga yang ditinggalkan diberikan kekuatan, kesabaran, dan ketabahan. Begitu juga kepada keluarga bisa menerima takdir dari Sang Kuasa,” katanya.

UGM juga memberikan apresiasi kepada para pihak yang telah mengerahkan segenap kemampuan dan upaya terbaik untuk menemukan para korban. Mereka berharap para korban segera ditemukan.

Enam anggota Keluarga Alumni Gadjah Mada (Kagama) yang menjadi korban yakni:

1. Dewi Herlina, Prodi Teknik Kimia Angkatan 2008, yang bekerja di Kementeriaan Energi dan Sumber Daya Mineral (ESDM).

2. Dicky Jatnika, Magister Hukum Bisnis dan Kenegaraan Angkatan 2008, yang bekerja di Perwakilan Badan Pemeriksa Keuangan (BPK) Provinsi Bangka Belitung.

3. Yuminingtyas Upiek K , Fakultas Hukum Angkatan 1980, bekerja di Pengadilan Tinggi (PT) Provinsi Bangka Belitung.

4. Zulva Puspita Ningrum, Fakultas Ekonomika dan Bisnis Angkatan 2002, bekerja di Perwakilan BPK Provinsi Bangka Belitung.

5. Agil Septian Nugroho, D3 Akuntansi Angkatan 2013, bekerja di PT Pertamina (Persero).

6. Ubaidillah Salabi, Fakultas Kehutanan Angkatan 1982.


Editor : Maria Christina

BERITA POPULER
+
News Update
Kanal
Network
Kami membuka kesempatan bagi Anda yang ingin menjadi pebisnis media melalui program iNews.id Network. Klik Lebih Lanjut
MNC Portal
Live TV
MNC Network