Polisi melakukan olah TKP kasus penemuan pengemudi meninggal di dalam mobil. (Foto: istimewa)

KULONPROGO, iNews.id - Seorang pengemudi mobil SUV Haryanto (59) warga Banyuraden, Gamping Sleman  ditemukan meninggal dalam mobilnya di Jalan Nasional Purworejo, tepatnya di Pedukuhan Kendeng, demen, Temon, Kulonprogo, Sabtu (7/10/2023) sore. Diduga korban meninggal karena sakit jantungnya kambuh saat sedang mengemudi.

“Benar ada penemuan orang meninggal di dalam mobil di jalan nasional di wilayah Demen,” kata Kasi Humas Polres Kulonprogo Iptu Triatmi Noviartuti, Minggu (8/10/2023). 

Kejadian berawal kecurian warga setempat dengan adanya mobil Honda HRV dengan Nopol AB-1793-XX yang terparkir di bahu jalan. Lantaran sudah beberapa jam dan tidak ada aktivitas di sekitar mobil warga kemudian mendekat. Saat itu diketahui ada pengemudi dalam kondisi tidak bergerak dengan kondisi mesin mobil masih hidup.

“Posisi kaca depan kiri sedikit terbuka, sehingga warga melihat korban meninggal dan melapor ke polisi,” katanya.
  
Petugas Polsek Temon kemudian melakukan pemeriksaan bersama dengan tim Medis Puskesmas Temon I. Petugas memastikan korban sudah dalam kondisi meninggal, Selanjutnya jasadnya dievakuasi ke RSUD Wates untuk pemeriksaan lebih lanjut.

“Dari pemeriksaan tidak ditemukan adanya tanda-tanda penganiayaan,” katanya. 

Dari olah TKP di dalam mobil, petugas menemukan surat berobat di Rumah Sakit Akademik UGM dan beberapa obat-obatan. Diduga korban meninggal karena sakit jantungnya kambuh.  

“Saat ditemukan kondisinya sudah kaku. Kemungkinan sudah meninggal dua sampai tiga jam sebelum ditemukan,” katanya.  


Editor : Kuntadi Kuntadi

BERITA POPULER
+
News Update
Kanal
Network
Kami membuka kesempatan bagi Anda yang ingin menjadi pebisnis media melalui program iNews.id Network. Klik Lebih Lanjut
MNC Portal
Live TV
MNC Network