get app
inews
Aa Text
Read Next : Kecelakaan Maut di Jalan Trans Sulawesi Mamuju, 2 Pemotor Tewas Terlindas Truk

Mobil Sedan Tabrak Pembatas dan Masuk Sungai, 1 Tewas 2 Luka

Kamis, 09 Agustus 2018 - 11:37:00 WIB
Mobil Sedan Tabrak Pembatas dan Masuk Sungai, 1 Tewas 2 Luka
Mobil sedan tercebur sungai di Jalan Nagung-Brosot, Desa Gotakan, Kecamatan Panjatan, Kabupaten Kulonprogo, Daerah Istimewa Yogyakarta (DIY), Kamis (9/8/2018) pagi. (Foto: iNews/Budi Utomo)

KULONPROGO, iNews.id - Diduga lantaran sopir mengantuk, mobil sedan menabrak pembatas jalan dan tercebur sungai di Jalan Nagung-Brosot, Desa Gotakan, Kecamatan Panjatan, Kabupaten Kulonprogo, Daerah Istimewa Yogyakarta (DIY), Kamis (9/8/2018) pagi. Satu orang tewas akibat terjepit bodi mobil dan tenggelam. Sementara dua penumpang mengalami luka-luka dan langsung dilarikan ke rumah sakit.

Mobil sedan warna biru bernomor polisi AB 1582 WH, yang dikemudikan Raditya (36) warga Saraban, Kecamatan Sewon, Bantul, itu rusak parah setelah sempat menghantam pembatas jalan hingga akhirnya tercebur ke dalam sungai sedalam empat meter.

Raditya akhirnya tak tertolong lantaran terjepit bagian kemudi, saat mobil yang dikemudikannya terbalik di dasar Sungai Haizero. Korban yang berada di bagian bawah terendam air sungai yang masuk ke mobil.

Kecelakaan itu berawal saat mobil yang dikendarai Raditya melaju kencang dari arah barat menuju Bantul. “Diduga sopir tak hafal medan dan mengantuk, mobil lalu menghantam pembatas di jalan menikung hingga akhirnya masuk ke sungai,” kata Kanit Lantas Polsek Panjatan, Ipda Martinah, di lokasi kejadian, Kamis (9/8/2018).

Warga di sekitar lokasi kejadian pun langsung berusaha menolong seluruh penumpang di dalam mobil. Namun lantaran sopir terjepit kemudi, nyawanya akhirnya tak tertolong. Sementara 2 penumpang lainnya berhasil dievakuasi dan langsung dilarikan ke rumah sakit.

Mugiyem, saksi mata mengaku sempat mendengar benturan saat sedang berada di rumahnya. “Sering kok mas kecelakaan di sini. Anakku tadi ikut menolong. Korban di bawa ke rumah sakit. Korbannya kalau tadi langsung mati yang terjepit karena mobil miring, terus tenggelam dan langsung meninggal,” ucapnya.

Pengemudi yang tewas langsung dibawa ke Rumah Sakit Umum Daerah (RSUD) Wates. Sementara dua penumpang lainnya dibawa ke Rumah Sakit Rizki Amalia, Lendah, Kulonprogo untuk mendapatkan perawatan intensif. Mobil sedan yang terlibat kecelakaan langsung dievakuasi dengan mobil diderek dan diamankan ke Mapolres Kulonprogo, guna penyelidikan lebih lanjut.

Editor: Himas Puspito Putra

Follow Whatsapp Channel iNews untuk update berita terbaru setiap hari! Follow
Lihat Berita Lainnya

iNews.id
iNews Network
Kami membuka kesempatan bagi Anda yang ingin menjadi pebisnis media melalui program iNews.id Network. Klik lebih lanjut