Pebulu Tangkis Markis Kido Meninggal Karena Serangan Jantung
YOGYAKARTA, iNews.id – Atlet legendaris bulu tangkis Indonesia, Markis Kido meninggal dunia, Senin (14/6/2021) malam. Peraih medali emas pada Olimpiade Beijing 2008 ini meninggal karena serangan jantung.
Salah satu rekannya sesama atlet bulu tangkis, Yuni Kartika, membenarkan kabar kematian Markis Kido.
"Betul. Saya kurang tahu persis jamnya," kata Yuni Kartika saat dihubungi MPI.
Pebulu tangkis kelahiran 11 Agustus 1984 itu meninggal karena serangan jantung. Dia lahir dari keluarga pemain bulu tangkis, adiknya Bona Septano dan Pia Sebadiah juga menjadi atlet bulu tangkis.
Markis Kido merupakan atlet ganda putra kebanggaan Tanah Air. Berbagai prestasi sudah dia raih sepanjang kariernya. Dia pernah meraih medali emas pada Kejuaraan Dunia 2007 dan Olimpiade Beijing 2008. Dia juga pemilik tujuh medali emas SEA Games.
Sementara akun PBSI juga menyampaikan kabar duka tersebut.
"Innalillahi wa inna ilaihi rajiun. Telah meninggal dunia salah satu pahlawan bulutangkis Indonesia, peraih emas Olimpiade Beijing 2008, Markis Kido. Semoga almarhum mendapat tempat terbaik di sisi-Nya dan keluarga yang ditinggalkan diberikan ketabahan. Selamat jalan Kido!" tulis PBSI
Editor: Kuntadi Kuntadi