get app
inews
Aa Text
Read Next : 3 Jalur Alternatif ke Gunungkidul Ini Jadi Favorit Wisatawan Lokal, Cocok untuk Weekend Trip

Pemkab Gunungkidul Alokasikan Dana Rp44 Miliar untuk Bangun Gedung DPRD

Rabu, 12 Januari 2022 - 13:28:00 WIB
Pemkab Gunungkidul Alokasikan Dana Rp44 Miliar untuk Bangun Gedung DPRD
Pemkab Gunungkidul mengalokasikan dana senilai Rp44 miliar untuk membangun gedung DPRD. (foto: istimewa)

BANTUL, iNews.id - Pemerintah Kabupaten (Pemkab) Gunungkidul mengalokasikan anggaran senilai Rp44 miliar untuk membangun gedung Dewan Perwakilan Rakyat Daerah (DPRD). Pembangunan akan dilakukan secara bertahap selama dua tahun. 

“Anggarannya segitu (Rp44 miliar) dan nanti akan dilaksanakan secara multiyears,” kata Sekretaris DPRD Gunungkidul, Herry Sukaswadi, Rabu (12/1/2022).

Pembangunan ini akan dilakukan secara bertahap selama dua tahun. Pada tahun ini akan dialokasikan Rp12 miliar dan Sisanya nanti akan dianggarkan pada APD 2023 senilai Rp23 miliar. 

“Rencana pembangunan ini sempat muncul pada platfom anggaran 2021, tetapi dialihkan untuk penanganan Covid-19,” katanya.  

Pengosongan gedung DPRD Gunungkidul akan dilakukan pada akhir Februari atau awal Maret. Selama proses pembangunan, DPRD dan Sekretariat akan berkantor di Bangsal Sewokoprojo.

Kepala Bidang Cipta Karya, DPUPRKP Gunungkidul, Agus Subaryanto mengatakan, gedung yang akan dibangun menggunakan model limasan dengan empat lantai. Konstruksi bangunan menggunakan anggaran Rp12 miliar dan pengawasan akan dialokasikan Rp240 juta. 

“Semoga awal April sudah bisa dilelang dan pekerjaan sudah bisa dimulai,” katanya.  

Editor: Kuntadi Kuntadi

Follow Whatsapp Channel iNews untuk update berita terbaru setiap hari! Follow
Lihat Berita Lainnya

iNews.id
iNews Network
Kami membuka kesempatan bagi Anda yang ingin menjadi pebisnis media melalui program iNews.id Network. Klik lebih lanjut