Peringatan Hari Buruh Internasional di Sleman Dikemas dengan Jalan Sehat
SLEMAN, iNews.id - Peringatan Hari Buruh Internasional 2023 di Kabupaten Sleman digelar dengan aksi jalan sehat dan donor darah. Setidaknya ada 2.500 buruh dari berbagai perusahaan dan serikat pekerja mengikuti kegiatan yang dipusatkan di Taman Denggung, Sleman, Senin (1/5/2023).
“Peringatan Hari Buruh Internasional kali ini cukup spesial, karena masih dalam suasana Hari Raya Idul Fitri dan berdekatan dengan momen Hari Jadi Sleman ke-107,”kata Bupati Sleman Kustini Sri Purnomo.
Menurutnya untuk meningkatkan kesejahteraan buruh, Pemkab Sleman terus mendorong komunikasi yang sehat antara pengusaha dengan pekerja. Sinergitas antara pemerintah pengusaha, maupun pekerja akan menciptakan komunikasi yang aman, tentram dan sentosa.
“Kalaupun ada aspirasi nanti bisa disampaikan dengan baik,” ucap Bupati.
Peringatan Hari buruh ini dilaksanakan dengan menggelar donor darah dan pemeriksaan kesehatan secara gratis. Selain itu juga ada pembagian sembako dan doorprize kepada peserta. Ini merupakan wujud kepedulian sosial Pemkab Sleman kepada buruh agar bisa ikut membangun Sleman lebih luas.
Sementara itu, Kepala Dinas Tenaga Kerja Sleman, Sutiasih mengatakan, peringatan Hari Buruh tahun ini mengangkat tema Merajut Kebersamaan antara Pekerja Pengusaha dan Pemerintah di Hari yang Fitri. Tema ini dipilih agar Sleman kondusif, aman, dan damai melalui silaturahmi antar pekerja, pengusaha, pekerja dengan pengusaha, sehingga dapat tercipta hubungan yang harmonis.
“Tidak perlu ada demo di Kabupaten Sleman. Jika ada aspirasi akan kami tampung dan tindak lanjuti, apabila menjadi kewenangan Kabupaten Sleman. Namun apabila ada aspirasi yang perlu kami tindak lanjuti ke pusat, maka juga siap,” ujar Asih.
Dinas Tenaga Kerja Sleman akan terus berupaya meningkatkan kualitas sumber daya manusia melalui program pelatihan dan pengembangan kompetensi kerja. Harapannya pekerja dapat memiliki keahlian yang lebih baik dan mampu bersaing di pasar kerja global.
Editor: Kuntadi Kuntadi