Si Mbali, Sapi Kurban Jokowi Akan Disembelih di Piyungan Bantul
BANTUL, iNews.id – Presiden Joko Widodo (Jokowi) berkurban seekor sapi di wilayah Kabupaten Bantul. Sapi berusia 4 tahun ini akan disembelih di Masjid Al Akbar, Padukuhan Umbulsari, Kalurahan Srimartani, Kapanewon Piyungan.
Sapi kurban Presiden Jokowi yang akan disembelih di DIY ada dua ekor. Satu ekor sapi milik petani di Sleman akan disembelih di Masjid Al Akbar. Sedangkan yang disembelih di Istana Gedung Agung Yogyakarta merupakan sapi milik warga Kulonprogo.
Sapi yang disembelih di Piyungan ini merupakan sapi Peranakan Ongole (PO). Sapi yang diberi nama Mbali ini usianya sudah empat tahun 4 tahun. sang pemilik memberi nama Mbali karena ada keturunan sapi ini dengan Sapi Bali. Sapi ini memiliki bobot 800 gram dan dibeli Presiden seharga Rp60 juta.
“Saya merawatnya sudah dua tahun ada sedih dan gembira sapi ini akan dijadikan kurban Presiden Jokowi,” kata perawat sapi Wasono, Senin (19/7/2021).
Sapi ini sebelumnya mengikuti seleksi yang diikuti 12 sapi dari sleuruh DIY. Selanjutnya sapi ini dinilai baik dari kondisi fisik, kesehatan dan usianya dari tim Dinas Pertanian dan Pangan dan tim dokter dari Jakarta.
“Untuk makannya biasa hijauan dari rumput dan dikasih kombor konsentrat dan dedak,” katanya.
Sapi ini rencananya akan disembelih pada Rabu (21/7/2021). Tim dari Dinas Pertanian dan Pangan Bantul terus memeriksa kondisi kesehatan sapi ini untuk memastikan tetap fit dan terjaga.
“Kami terus lakukan pemeriksaan dan pengawasan kesehatan sapi,” kata Kabid Peternakan dan Kesehatan Hewan Dinas Pertanian dan Pangan Bantul Joko Waluyo.
Editor: Kuntadi Kuntadi