KULONPROGO, iNews.id – Sebanyak 75 warga binaan Rutan Kelas IIB Wates, Kulonprogo telah menjalani vaksinasi Covid-19, Rabu (7/7/2021). Ini merupakan vaksinasi tahap pertama bagi seluruh tahanan dan narapidana.
Kepala Rutan Kelas IIB Wates Deny Fajariyanto mengatakan, saat ini mereka memiliki 77 warga binaan. Mereka menjadi sasaran vaksinasi Covid-19 untuk mencegah penularan Covid-19. Hanya saja dalam screening yang dilakukan ada dua yang tidak lolos karena menderita penyakit jantung dan hipertensi.
“Jadi ada 75 yang divaksin, ada dua yang tidak lolos karena memiliki riwayat jantung dan hipertensi,” kata Deny, Kamis (8/7/2021).
Vaksin yang dipakai untuk suntikan pertama ini menggunakan vaksin AstraZenecca. Sedangkan petugas yang dilibatkan ada tiga dari Dinas Kesehatan Kulonprogo dan tujuh petugas rutan yang sudah dilatih untuk melakukan vaksinasi.
“Disamping memperoleh imunitas para WBP (Warga Binaan Pemasyarakatan) untuk pencegahan penularan Covid-19, kegiatan ini juga untuk mendukung pemerintah memutus mata rantai penyebaran Covid-19,” katanya.
Editor : Kuntadi Kuntadi
Artikel Terkait