Sedangkan di sejumlah stasiun Daop 6 Yogyakarta untuk program angkutan motor gratis juga mulai datang yaitu 19 sepeda motor di Stasiun Lempuyangan, tujuh unit di Stasiun Klaten, dan 18 unit di Stasiun Purwosari.
Jumlah sepeda motor yang akan diturunkan di Daop 6 Yogyakarta diperkirakan akan terus meningkat dan puncaknya pada Jumat (29/4).
"Angkutan motor gratis ini dilayani dengan kereta barang yang jadwal keberangkatannya berbeda dengan jadwal kereta penumpang. Di Daop 6 ada tiga stasiun kedatangan yaitu Lempuyangan, Klaten, dan Purwosari," kata Manajer Humas Daop 6 Yogyakarta Supriyanto.
Program angkutan motor gratis dapat diakses oleh pemudik yang sudah memiliki tiket mudik, baik tiket kereta api, bus, atau travel. Total kuota yang disiapkan sebanyak 9.280 unit sepeda motor.
Editor : Ainun Najib
Artikel Terkait