Air kelapa dan susu beruang diebut-sebut bisa sembuhkan Covid-19, begini kata ahli gizi. (Foto : Ist)

JAKARTA, iNews.id - Susu beruang dan air kelapa hijau sempat viral dan diburu masyarakat. Dua minuman ini dianggap berkhasiat menyembuhan Covid-19.

Terkait dengan klaim tersebut Dokter Spesialis Gizi Klinis, dr. Yohan Samudra, SpGK, AIFO-K menjelaskan, tidak ada satu pun produk yang super di dunia ini.

Terkait dengan susu yang belum lama ini viral, dia mengimbau masyarakat untuk lebih cermat dengan melihat lagi kandungan yang ada dalam suatu produk. Sebab sejumlah produk dalam kemasan mencantumkan informasi kandungan pada wadahnya.

“Paling mudah lihat kandungan dari kemasannya dan bisa memilih produk yang lebih sehat kandungannya. Banyak produk juga yang diklaim bisa menyembuhkan Covid-19, nah ini kita perlu dilihat data-datanya apakah produk tersebut bisa menyembuhkan banyak penyakit, dan di cek juga apakah ada izin dari BPOM-nya,” kata dr Yohan dalam Live Instagram Series Bersama Okezone dan Sindonews ‘Asupan Gizi yang Bantu Sembuh dari Covid-19', Kamis (15/7/2021).

Dalam kasus air kelapa hijau yang juga diklaim bisa menyembuhkan Covid-19, dr. Yohan mengatakan, air kelapa adalah pilihan yang sehat karena memiliki kalori yang rendah jika tidak ditambahkan apa pun.

Dalam air kelapa terdapat mineral, kalium, magnesium yang menyehatkan tubuh. Tapi perlu diperhatikan, pasien Covid-19 memiliki banyak faktor kesehatan yang harus dipertimbangkan.


Editor : Ainun Najib

Halaman Selanjutnya
Halaman :
1 2
BERITA POPULER
+
News Update
Kanal
Network
Kami membuka kesempatan bagi Anda yang ingin menjadi pebisnis media melalui program iNews.id Network. Klik Lebih Lanjut
MNC Portal
Live TV
MNC Network