Presiden Jokowi dan keluarga tiba di rumah Erina Gudono untuk mengikuti malam midodareni. (foto: MPI/Erfan Erlin)

SLEMAN, iNews.id - Keluarga Presiden Joko Widodo menghadiri malam midodareni di rumah Erina Gudono di Dusun Purwosari, Kalurahan Sinduadi, Kapanewon Mlati, Sleman, Jumat (9/12/2022) malam. Mereka mengenakan pakaian khas Solo warna ungu muda atau lilac. 

Keluarga Jokowi tiba di rumah Erina sekitar pukul 19.00 WIB, melalui sebelah utara Masjid Al Ikhlas. Selain Jokowi dan Iriana, nampak calon pengantin KaesangPangarep, Gibran Rakabuming Raka bersama istri dan Bobby Nasution dan istrinya. Kedua cucu presiden, Jan Ethes Srinarendra dan Sedah Mirah Nasution nampak bercanda menikmati pakaian yang dikenakan. 
 
Di halaman Masjid Al Hidayah, puluhan masyarakat yang berada di masjid berteriak meminta untuk berfoto. Mereka juga menyapa Kaesang Pengarep yang berada di dalam rombongan.

"Monggo," kata Jokowi.

Beberapa ibu-ibu yang masih mengenakan mukena langsung antusias untuk berfoto. Demikian juga dengan beberapa remaja masjid masih mengenakan sarung dan baju Koko juga turut berfoto. Setelah beberapa saat kemudian petugas meminta masyarakat untuk menyudahi aksi foto tersebut.


Editor : Kuntadi Kuntadi

Halaman Selanjutnya
Halaman :
1 2
BERITA POPULER
+
News Update
Kanal
Network
Kami membuka kesempatan bagi Anda yang ingin menjadi pebisnis media melalui program iNews.id Network. Klik Lebih Lanjut
MNC Portal
Live TV
MNC Network