Kondisi Jalan Malioboro Yogyakarta terpantau padat saat libur Lebaran. (Foto: MPI/Erfan Erlin)

YOGYAKARTA, iNews.id - Dinas Perhubungan Kota Yogyakarta menyarankan wisatawan untuk menggunakan angkutan umum selama libur Lebaran yang akan berkunjung di kawasan Malioboro. Penggunaan kendaraan pribadi akan menambah padatnya kemacetan arus lalu lintas. 

“Kawasan Malioboro, Tugu, dan Keraton adalah kawasan yang kerap menjadi tujuan utama wisatawan semasa libur Lebaran dan dapat dipastikan terjadi kepadatan lalu lintas di ruas-ruas jalan tersebut,” kata 

Kepala Dinas Perhubungan Kota Yogyakarta Agus Arif mengatakan bisa dipastikan setiap lebaran  kawasan Tugu Yogyakarta, Malioboro dan Keraton Yogyakarta menjadi salah satu titik macet. Kawasan ini menjadi tujuan utama bagi wisatawan yang berkunjung di Yogyakarta. 

“Lebih baik gunakan transportasi umum kalau ingin ke Malioboro agar tidak terjebak kemacetan,” katanya, Sabtu (22/4/2023).  

Ada beberapa moda transportasi yang bisa diakses wisatawan. Salah satunya memanfaatkan bus Tras Jogja atau menggunakan kereta api diesel ataupun KRL. Cara ini lebih praktis, karena terhindar dari macet dan tidak perlu repot mencari lokasi parkir. 

“Kami juga berkoordinasi dengan pihak lain seperti Bandara Adisutjipto di Maguwo untuk parkir kendaraan. Wisatawan bisa memanfaatkan KRL untuk menuju Malioboro,” katanya.


Editor : Kuntadi Kuntadi

Halaman Selanjutnya
Halaman :
1 2
BERITA POPULER
+
News Update
Kanal
Network
Kami membuka kesempatan bagi Anda yang ingin menjadi pebisnis media melalui program iNews.id Network. Klik Lebih Lanjut
MNC Portal
Live TV
MNC Network