JAKARTA, iNews.id - Perawatan rambut bisa menggunakan bahan alami seperti buah-buahan, susu, dan lainnya. Bahan alami ini kerap dipakai orang zaman dulu untuk perawatan.
Keramas saja tidak cukup untuk membuat rambut berkilau. Perlu adanya treatment lain untuk membuat rambut tampak berkilau. Meski saat ini salon sudah menawarkan perawatan yang cukup canggih dan beragam, namun tak semua orang memiliki budget untuk melakukan perawatan di salon.
Tak perlu khawatir, karena ada beberapa bahan alami yang dipercaya dapat membuat rambut tampak berkilau meski Anda tidak melakukan perawatan di salon. Karenanya, melansir Times of India, berikut 5 bahan alami yang dapat Anda gunakan untuk membuat rambut tampak berkilau meski tidak terlihat dalam jangka waktu cepat atau instan.
Telur
Kocok 2 butir telur hingga mendapatkan tekstur berbusa. Tuang langsung ke rambut Anda dan biarkan selama 15-30 menit. Selanjutnya, keramas seperti biasa dan cuci rambut Anda dengan air dingin hingga bersih.
Teh
Buat teh berkekuatan ganda dan seduh setidaknya selama 2 jam. Cuci rambut Anda dan kemudian tuangkan teh ke rambut Anda. Biarkan selama 15-30 menit. Tambahkan kondisioner tepat di atasnya dan bilas setelahnya.
Alpukat
Hancurkan satu buah alpukat matang ukuran besar dengan 2 sdm minyak zaitun. Oleskan pasta ini ke rambut Anda, terutama ke ujung yang kering. Biarkan selama 30 menit lalu bilas dengan air hangat dan sampo.
Editor : Ainun Najib
Artikel Terkait