KULONPROGO, iNews.id - Sejumlah penumpang mulai memadatai Bandara Internasinal Yogyakarta (Yogyakarta International Airport/YIA) menjelang libur Natal dan tahun Baru. PT Angkasa Pura I mencatat sudah ada kenaikan sekitar 2.500 orang per hari.
“Dua hari ini sudah mulai kelihatan (lonjakan penumpang). Dari yang biasanya hanya 11.000 sudah naik menjadi 13.500 orang,” kata General Manager YIA, Agus Pandu Purnama di sela Apel Posko Natal dan Tahun Baru (Nataru), Senin (19/12/2022).
Pandu mengatakan, pada Sabtu (17/12/2022) jumlah penumpan mencapai 11.832 orang, dengan rincian 5.488 penumpang datang dan 6.344 yang berangkat. Sedangkan pada Minggu (18/12/2022) ada 13.852 orang, 7.408 keberangkatan dan 6.444 kedatangan. Sedangkan hari ini ada 11.015 penumpang dengan rincian, 5.328 kedatangan dan 5.687 keberangkatan.
“Kalau dibanding tahun 2021, kenaikan bisa 71 persen,” katanya.
Saat ini jumlah penerbangan di Bandara YIA mencapai 84 penerbangan per hari. Kondisi ini diperkirakan masih akan terus meningkat ketika mendekati Natal dan Tahun Baru mendatang. Sedangkan tahun lalu baru sekiar 40-50 pesawat.
“Puncak kepadatan kami perkirakan pada H-2 Natal dan H-4 Tahun Baru dengan jumlah penumpang mencapai 15.000 orang per hari,” ujarnya.
Editor : Kuntadi Kuntadi
Artikel Terkait