Dinas pariwisata DIY bersama PHRI dan Gugus tugas melakukan simulasi pelaksanaan protokol kesehatan di restoran di Kulonprogo. Foto : Kuntadi/iNews.id

KULONPROGO, iNews.idDinas Pariwisata DIY bekerjasama dengan Perhimpunan Hotel dan Restoran Indonesia (PHRI) DIY melakukan simulasi dan evaluasi pelaksanaan SOP new normal di Kabupaten Kulonprogo. Ini merupakan salah satu upaya untuk mencegah penularan Covid-19.

Sekretaris Dinas Pariwisata DIY, Titik Sulistyani mengatakan, saat ini dinas sedang menyusun standar oparasional prosedur (SOP) pelaksanaan protokol kesehatan di hotel, restoran dan objek wisata. Rancangan SOP yang sudah disusun, hari ini disimulasikan di lapangan. Harapannya, nanti hotel dan restoran bisa menerapkan protokol kesehatan yang ada.

“Ini kita simulasikan, untuk nantinya dilakukan evaluasi sebelum SOP ditetapkan,” kata Titik, saat memimpin simulasi di salah satu rumah makan yang ada di Kulonprogo, Kamis (18/6/2020).

Setiap hotel dan restoran nantinya harus menyediakan tempat cuci tangan di air yang mengalir dengan sabun. Begitu ada pengunjung, akan dilakukan pengecekan suhu badan dan wajib menerapkan jaga jarak.

Selain itu juga ada protokol dri proses memasak, penyajian hingga proses pembayaran. Termasuk bagaimana mengatur musala, toilet dan sarana lainnya agar bisa diterapkan physical distancing.

“SOP ini harus diterapkan, kami tidak ingin ada klaster dari destinasi wisata,” ujarnya.

Dinas Pariwisata tidak ingin, cepat-cepat membuka objek wisata dalam masa new normal. Terpenting bagaimana sarana pendukung dan SOP bisa diterapkan di lapangan.

“Tidak perlu tergesa-gesa, tetapi bagaimana SOP dilaksanakan dan sarana dilengkapi,” katanya.

Kabid Pemberdayaan Pariwisata, Dinas Pariwisata Kulonprogo Sari wulandari mengatakan, dinas akan mengawal pelaksanakan SOP di hotel ataupun restoran. Secara umum, tempat usaha yang ada sudah menerapkan protokol kesehatan. Namun masih perlu penyempurnaan dari pelaksanaan yang ada.

“Sebagian sudah melakukan pengecekan suhu, memakai masker ataupun penyediaan tempat cuci tangan,” katanya.


Editor : Kuntadi Kuntadi

BERITA POPULER
+
News Update
Kanal
Network
Kami membuka kesempatan bagi Anda yang ingin menjadi pebisnis media melalui program iNews.id Network. Klik Lebih Lanjut
MNC Portal
Live TV
MNC Network