Pembelajaran tatap muka (Foto: doc/iNews.id)

SLEMAN, iNews.id – Kasus Covid-19 di Kabupaten Sleman masih cukup tinggi. Setiap harinya masih ditemukan puluhan kasus baru, sehingga Dinas Pendidikan Kabupaten Sleman belum akan membuka pembelajaran tatap muka.

Kepala Dinas Pendidikan Kabupaten Sleman Ery Widaryana mengatakan, Kementerian Pendidikan dan Kebudayaan sudah memberikan sinyal untuk dilakukan pembalajaran tatap muka mulai awal 2021. Hanya saja di Sleman belum akan dilaksanakan, mengingat penambahan dan penularan kasus Covid-19 masih cukup tinggi.

“Untuk Sleman belum akan menerapkan pembelajaran tatap muka di awal 2021, karena kasusnya masih cukup tinggi,” katanya, Minggu (20/12/2020).

Selain alasan kasus yang tinggi, saat ini belum ada kebijakan yang ada di Dinas Pendidikan dan Pemuda Olahraga (Disdikpora) DIY terkait wacana ini. Kabupaten akan menunggu regulasi dan kebijakan yang ada di tingkat DIY. 

“Kami juga masih vmenunggu kebijakan pemerintah provinsi dan pemerintah kabupaten mengenai pelaksanaan kembali kegiatan belajar mengajar di sekolah,” katanya.

Meski belum ada rencana, Dinas Pendidikan Sleman sudah mempersiapkan sarana dan prasana pelaksanaan kembali kegiatan belajar mengajar (KBM) di sekolah. Nantinya kegiatan harus mengikuti protokol kesehatan yang sudah ditentukan. Setiap wali murid juga sudah diminta memberikan tanggapan terkait wacana yang ada.

"Kesiapan ini terutama menyangkut penegakan protokol kesehatan dan pernyataan persetujuan wali murid," katanya.

Sekretaris Daerah Kabupaten Sleman Harda Kiswaya mengatakan bahwa pelaksanaan kembali pembelajaran tatap muka lebih baik dilakukan secara bertahap dengan menerapkan protokol kesehatan guna mencegah penularan virus corona.

Menurut dia, pembelajaran klasikal bisa mulai diterapkan setidaknya dua hari dalam seminggu secara selang-seling dengan mengacu pada standar operasional prosedur protokol kesehatan.

"Protokol kesehatan harus dipastikan bisa diterapkan supaya tidak muncul klaster baru," katanya.


Editor : Kuntadi Kuntadi

BERITA POPULER
+
News Update
Kanal
Network
Kami membuka kesempatan bagi Anda yang ingin menjadi pebisnis media melalui program iNews.id Network. Klik Lebih Lanjut
MNC Portal
Live TV
MNC Network