Wakil Bupati Bantul Joko Purnomo saat meninjau vaksinasi Covid-19 di Kecamatan Srandakan. (Foto : Antara/ HOHumas Pemkab Bantul)

BANTUL, iNews.id - Kasus aktif Covid-19 atau pasien yang masih menjalani isolasi di Kabupaten Bantul bertambah 36 kasus baru. Dengan penembahan ini maka per Rabu  2 Februari 2022 total kasus aktif menjadi 109 orang. 

Tambahan kasus baru tersebut berasal dari Kecamatan Bantul 12 orang, Kasihan lima orang, Kretek empat orang, dan Jetis juga empat orang.

Kemudian dari Kecamatan Banguntapan tiga orang, Bambanglipuro dua orang, kemudian dari Sanden, Pandak, Pajangan, Imogiri, Dlingo, dan Sewon masing-masing satu orang.

Tambahan kasus positif hari ini disertai dengan kasus konfirmasi Covid-19 yang sembuh dua orang dari Piyungan dan Sewon, akan tetapi untuk kasus konfirmasi yang meninggal dalam sehari tercatat tidak ada kasus baru.

Dengan perkembangan kasus harian itu, maka total kasus positif Covid-19 di Bantul hingga Rabu (2/2) menjadi 57.550 orang, dengan telah dinyatakan sembuh sebanyak 55.870 orang dan meninggal tetap berjumlah 1.571 orang.


Editor : Ainun Najib

Halaman Selanjutnya
Halaman :
1 2
BERITA POPULER
+
News Update
Kanal
Network
Kami membuka kesempatan bagi Anda yang ingin menjadi pebisnis media melalui program iNews.id Network. Klik Lebih Lanjut
MNC Portal
Live TV
MNC Network