Kasus Omicron di Indonesia bertambah menjadi lima orang. (Foto Ilustrasi: Ist) (Foto: Reuters)

JAKARTA, iNews.id - Kasus positif Covid-19 varian Omicron di Indonesia bertambah 2 orang, sehingga saat ini total jumlah kasus positif menjadi 5 orang. Masyarakat diminta untuk bekerjasama mencegah penularan dengan mengurangi berpergian dan menaati protokol kesehatan (prokes). 

Dua  kasus baru itu merupakan pelaku perjalanan luar negeri dari London.Juru Bicara Vaksinasi Covid-19 Kemenkes dr Siti Nadia Tarmidzi mengatakan hasil pemeriksaan Whole Genome Sequencing (WGS) dari kedua pasien tersebut keluar pada Senin (20/12).

Mereka merupakan 2 dari 11 orang yang dinyatakan probable hasil pemeriksaan S-Gene Target Failure (SGTF). Pemeriksaan tersebut keluar pada Minggu (19/12).

“Saat ini sudah ada tambahan kasus lagi dari 11 kasus probable ada 2 kasus terkonfirmasi positif. Saat ini mereka sedang menjalani karantina di Wisma Atlet, Jakarta,” katanya dikutip dari laman resmi Kemenkes, Rabu (22/12/2021).


Editor : Ainun Najib

Halaman Selanjutnya
Halaman :
1 2
BERITA POPULER
+
News Update
Kanal
Network
Kami membuka kesempatan bagi Anda yang ingin menjadi pebisnis media melalui program iNews.id Network. Klik Lebih Lanjut
MNC Portal
Live TV
MNC Network