Proses perbaikan dilakukan dengan menerjunkan ratusan pegawainya. Mereka juga mengerahkan kereta crane dari Cirebon, Manggarai Surabaya dan Yogyakarta.
"Kami juga memohon maaf atas kejadian kemarin yang membuat perjalanan kereta menjadi terhambat," kata Didiek.
Disinggung penyebab kecelakaan, Didiek mengaku belum bisa menyimpulkan. Saat ini masih terlalu dini. Mereka akan melakukan investigasi bersama KNKT (Komisi Nasional Keselamatan Transportasi).
“Kami akan investigasi dengan KNKT,” katanya.
Editor : Kuntadi Kuntadi
Artikel Terkait