Se;lama libur panjang Nyepi 2022 pengunjung di objek wisata Candi Prambanan dan objek wisata lain yang dikelola PT TWC mengalami kenaikan pengujung. (Foto ilustrasi : IST)

Pujo mengatakan, kenaikan angka kunjungan wisatawan sudah dimulai sejak Kamis (3/3). Adapun puncak kunjungan terjadi pada hari Sabtu (5/3) di semua destinasi.

"Tren pemulihan pariwisata ini dikarenakan munculnya rasa percaya diri wisatawan lantaran banyak orang yang sudah mendapat vaksin Covid-19, " katanya.

Dia mengatakan, PT TWC berkomitmen untuk terus menjadi contoh pengelolaan destinasi wisata yang baik berbasis kenormalan baru pascapandemi.

"Hal ini dilakukan dengan tetap mematuhi aturan protokol kesehatan, penerapan PeduliLindungi, implementasi CHSE ke semua sektor pelayanan serta melaksanakan vaksinasi booster kepada seluruh karyawan demi keamanan, keselamatan bersama," katanya.

Fokus PT TWC, kata dia, yakni memastikan pengunjung bisa menikmati destinasi wisata dengan aman dan nyaman melalui implementasi protokol kesehatan yang baik.

"Selain itu juga dengan mempersiapkan customer care yang handal untuk memastikan pelayanan yang maksimal di lapangan," katanya.


Editor : Ainun Najib

Sebelumnya
Halaman :
1 2

BERITA POPULER
+
News Update
Kanal
Network
Kami membuka kesempatan bagi Anda yang ingin menjadi pebisnis media melalui program iNews.id Network. Klik Lebih Lanjut
MNC Portal
Live TV
MNC Network