KULONPROGO, iNews.id – Menteri Pariwisata dan Ekonomi Kreatif (Menparekraf) Sandiaga Salahuddin Uno berharap desa wisata menjadi penggerak ekonomi di pedesaan. Aktivitas yang ada harus bisa meningkatkan kesejahteraan masyarakat, agar ekonomi nasional bangkit.
“Desa wisata harus bisa ikut menggerakan ekonomi di pedesaan guna meningkatkan kesejahteraan masyarakat,” kata Sandiaga Uno saat meninjau Desa Wisata Tinalah yang ada di Purwoharjo, Samigaluh, Kulonprogo, Senin (11/10/2021).
Kegiatan Desa Wisata Tinalah, awalnya hanya memanfaatkan tempat untuk perkemahan. Namun saat ini semakin berkembang, mulai dari potensi Museum Rumah Sandi, wisata gua, hingga mengangkat beberapa potensi yang ada di masyarakat seperti batik, kopi, coklat dan produk makanan olahan dari masyarakat.
Optimalisasi potensi yang ada ini diharapkan mampu meningkatkan ekonomi masyarakat. Wisatawan tidak hanya menikmati potensi alamnya, namun juga berinteraksi dengan masyarakat dan membeli produk yang ditawarkan.
“Kalau semuanya terlibat, pasti kesejahteraan dan ekonomi akan bangkit,” katanya.
Editor : Kuntadi Kuntadi
Artikel Terkait