Saat ini harga ikan bawal mencapai Rp190.000 per kilogramnya. Padahal sebelum libur Imlek lalu, harga ikan bawal mencapai Rp450.000. Ikan tangkapan nelayan banyak dibeli pedagang untuk dikirim ke Jakarta.
Sementara itu, nelayan di Pantai Samas, Tri Juwanto mengatakan, beberapa hari yang lalu ada satu nelayan yang bisa membawa pulang Rp 11 juta sekali melaut. Tangkapan ikan bawal sangat banyak dan ukurannya juga besar.
“Ini sepanjang sejarah sekali melaut bisa dapat sebanyak itu,” katanya.
Nelayan berharap kondisi cuaca di perairan selatan segera mereda. Saat ini kondisi gelombang cukup besar dan angin cukup kencang.
Editor : Kuntadi Kuntadi
Artikel Terkait