YOGYAKARTA, iNews.id – Pemerintah Daerah (Pemda) DIY minta masyarakat untuk disiplin menerapkan protokol kesehatan. Sepekan belakangan penambahan kasus Covid-19 per hari diatas 30 kasus.
Sekda DIY Kadarmanto Baskara Aji mengatakan, Pemda DIY bersama gugus tugas sudah menyediakan sarana dan prasarana untuk menerapkan protokol kesehatan. Sosialisasi juga terus dilakukan dengan menggandeng media. Kenyataanya, penambahan kasus masih cukup tinggi.
“Kuncinya adalah disiplin, cuci tangan dengan sabun, memakai masker dan menjaga jarak. Tolong kalau tidak ada kepentingan lebih baik berada di rumah,” kata sekda, di Kepatihan Yogyakarta, Senin (14/9/2020).
Aji mengatakan penambahan kasus yang cukup tinggi menjadi persoalan serius. Hal ini akan menjadikan ketugasan tenaga medis di rumah sakit menjadi lebih berat. Belum lagi mereka yang terpapar dan terkonfirmasi positif.
Bagi warga yang dari luar kota juga disarankan untuk melakukan isolasi secara mandiri. Lebih baik melakukan komunikasi melalui handphone dari pada bertemu secara langsung. Sebisa mungkin lebih banyak beraktivitas di rumah dan tidak keluar rumah.
Aji memastikan ketersediaan tempat tidur di rumah sakit masih ada, namun stoknya menipis. Untuk itulah masyarakat harus disiplin agar tidak ada penambahan kasus baru. Jika nanti penuh, akan diupayakan dengan penambahan rumah sakit rujukan.
“Kami masih optimalkan rumah sakit rujukan yang ada, kalau penuh baru kita siapkan yang baru,” katanya.
Aji juga mempersilakan bagi kampus yang hendak melakukan kuliah tatap muka. Namun, semuanya harus dikaji untung dan ruginya, termasuk tingkat efektivitas belajar online.
Sedangkan sektor wisata sangat diperlukan untuk menggerakkan ekonomi. Hanya bagi wisatawan asal daerah merah agar mematuhi protokol kesehatan.
“Kalau datang ke Yogyakarta wajib rapid test atau tes swab," katanya.
Editor : Kuntadi Kuntadi
Artikel Terkait