Pelatih PSS Sleman Seto Nurdiantoro (kiri) didampingi pemain Irkham Mila (kanan) menghadiri sesi konferensi pers seusai laga menghadapi Dewa United, Minggu (4/9/2022). (Foto : Antara)

"Mudah-mudahan apa yang menjadi kekurangan dari kami, evaluasi, bisa kita perbaiki, mudah-mudahan seperti itu. Saya yakin hasil ini merupakan keinginan, kemauan pemain, dengan situasi yang capai, lapangan basah dan berat," ungkap Seto.

"Mungkin di babak pertama sedikit mengganggu aliran bola dan di awal juga kita memiliki peluang, tapi apapun itu mudah-mudahan dijadikan evaluasi semuanya agar kita lebih baik," sambung dia.

Hasil imbang ini membuat PSS harus turun ke peringkat 12 klasemen sementara Liga 1 Indonesia dengan torehan 9 poin dari 8 laga, sedangkan Dewa United tetap berada di posisi ke-10 dengan raihan 10 poin.

Selanjutnya PSS Sleman akan menjamu Persis Solo pada pekan ke-9 Liga 1 Indonesia di Stadion Maguwoharjo, Sleman, Sabtu (10/9/2022) pukul 18.15 WIB.


Editor : Ainun Najib

Sebelumnya
Halaman :
1 2

BERITA POPULER
+
News Update
Kanal
Network
Kami membuka kesempatan bagi Anda yang ingin menjadi pebisnis media melalui program iNews.id Network. Klik Lebih Lanjut
MNC Portal
Live TV
MNC Network