Haedar yang merupakan Guru Besar bidang Ilmu Sosiologi UMY ini berpesan kepada Perguruan Tinggi Muhammadiyah (PTM) agar bisa termotivasi untuk menjadi perguruan tinggi yang bereputasi dan terbaik di Indonesia. Gedung penelitian ini juga harus memberikan kontribusi yang luas atas permasalahan yang dihadapi masyarakat.
“Harapannya dengan adanya gedung ini, UMY bisa berkontribusi atas permasalahan yang dihadapi masyarakat seperti halnya Covid-19,” katanya.
Rektor UMY Gunawan Budianto, mengatakan ia membutuhkan 18 tahun untuk mewujudkan mimpi Dasron Hamid untuk membangun pusat penenlitian di UMY. Ia berharap ini menjadi amal jariyah bagi Dasron Hamid serta hal ini bisa menjadikan UMY lebih berkontribusi bagi masyarakat dengan lebih baik lagi.
“Saya berharap dengan adanya gedung DHRIC ini UMY bisa berkontribusi kepada masyarakat lebih baik lagi, menghasilkan inovasi teknologi tepat guna serta solusi dari permasalahan yang ada di masyarakat,” katanya.
Editor : Kuntadi Kuntadi
Artikel Terkait