Seperti diberitakan sebelumnya, Rabu (16/11/2022) korban bersama rombongan dari Pondok Pesantren Almukmin Sukoharjo. Mereka kemudian menginap untuk ngecamp atau berkemah. Kurang lebih 100 orang santri yang malam itu menginap di Pantai Seruni.
Kamis pagi hari sekira pukul 05.30 WIB korban bersama teman-temannya bermain air. diduga karena terlalu ketengah, korban terseret arus ke tengah dan tenggelam. Empat korban lainnya berhasil menepi selamat.
Berdasarkan laporan saksi, korban bersama empat temanya bermain air di pantai sudah berulang kali di ingatkan jangan bermain air terlalu ke tengah tetapi tak dihiraukan. Saat ada gelombang besar lima korban tersebut terhantam ombak dan terseret arus ke tengah.
"Empat korban berhasil selamat menepi, saksi sudah berusaha menolong tetapi arus terlalu deras dan satu korban tenggelam," kata dia.
Editor : Ainun Najib
Artikel Terkait