Sejumlah kelurahan yang berada di dekat puncak Gunung Merapi kini terus meningkatkan kesiapsiagaannya. (Foto Gunung Merapi: Antara)

SLEMAN, INews.id- Sejumlah kelurahan yang berada di dekat puncak Gunung Merapi kini terus meningkatkan kesiapsiagaannya. Mereka memastikan kondisi barak-barak pengungsian dan jalur evakuasi siap digunakan.

Lurah Hargobinangun Amin Sarjito menjelaskan, kelurahannya termasuk wilayah yang bisa terdampak erupsi Gunung Merapi. Oleh karena itu pihaknya telah menyusun skenario terburuk mitigasi erupsi Merapi."Meskipun sudah ada dokumen kontijensi kebencanaan erupsi. Kami harus menyiapkannya,"kata dia.

Terlebih ada beberapa perubahan dalam prosedur di barak pengungsian. Di antaranya adalah di barak pengungsian karena dulu masih dalam suasana Covid-19, pihaknya memakai sekolah yang ada di Kapanewon. Sekarang sudah mulai masuk sekolah tatap muka sehingga pihaknya berkomunikasi kepada kalurahan penyangga.

Amin menyebut, sebagai sister village dari Hargobinangun, di Kapanewon Pakem ada Kalurahan Pakembinangun, Candibinangun, Harjobinangun.  Di mana ketika nanti terjadi erupsi, ada beberapa barak yang bisa digunakan. 

"Yang pertama di Pandanpuro, nanti untuk wilayah Padukuhan Kaliurang Barat. Pengungsi dari Kaliurang Timur di RS Grhasia, karena ada beberapa gedung di situ," ujarnya.

Selanjutnya, barak di Kalurahan Candibinangun dan Harjobinangun, nanti digunakan warga Ngipiksari dan Kaliurang Selatan. Sementara Padukuhan Boyong akan menggunakan Disaster Oasis.


Editor : Ainun Najib

Halaman Selanjutnya
Halaman :
1 2
BERITA POPULER
+
News Update
Kanal
Network
Kami membuka kesempatan bagi Anda yang ingin menjadi pebisnis media melalui program iNews.id Network. Klik Lebih Lanjut
MNC Portal
Live TV
MNC Network