Hasil keuntungan dari produk yang terjual, menurut dia, sebagian akan dimasukkan ke dalam kartu elektronik milik warga binaan sebagai modal mereka. Sebagian lainnya disetor ke kas negara sebagai Penerimaan Negara Bukan Pajak (PNBP).
"Jadi diharapkan saat mereka keluar atau bebas dari lapas mereka sudah punya tabungan untuk keluarga," kata dia.
Pameran karya warga binaan itu, kata Gusti Ayu, melengkapi Legal Expo Pameran Pelayanan Publik dan Penyuluhan Hukum di lokasi yang sama.
Sejumlah layanan yang dipamerkan berasal dari Divisi Administrasi, Divisi Pemasyarakatan, Divisi Keimigrasian, serta Divisi Pelayanan Hukum dan HAM Kanwil Kumham DIY.
Editor : Ainun Najib
Artikel Terkait