KULONPROGO, iNews.id – Pemerintah Kabupaten (Pemkab) Kulonprogo terus melakukan percepatan vaksinasi Covid-19 kepada masyarakat. Di Kapanewon samigaluh, peserta vaksinasi mendapatkan hadiah berupa paket sayuran dan buah-buahan.
“Hadiah berupa sayuran dan buah ini untuk menarik minat warga ikut vaksinasi,” kata Panewu Samigaluh Ridwan Usman, Selasa (5/10/2021).
Paket sayuran yang dibagikan berisi kol, terong, kacang panjang, cabai, buncis dan pisang. Hadiah sayuran ini juga untuk mendukung program pemerintah Gerakan Masyarakat Sehat (Germas) dan menekan angka stunting di wilayah tersebut.
“Ada 300 paket sayuran yang kami bagikan, dengan syarat bisa menjawab pertanyaan dari panitia,” katanya.
Sayuran yang dibagikan merupakan hasil petani lokal. Hal ini juga untuk mendukung perekonomian lokal bisa ikut terdongkrak.
Editor : Kuntadi Kuntadi
Artikel Terkait