get app
inews
Aa Text
Read Next : Sempat Bikin Heboh, KPU Akhirnya Batalkan Aturan Baru terkait Ijazah Capres-Cawapres

Calonkan Anies sebagai Capres, Amien Rais Sarankan Ini untuk Cawapresnya

Sabtu, 29 April 2023 - 15:33:00 WIB
Calonkan Anies sebagai Capres, Amien Rais Sarankan Ini untuk Cawapresnya
Ketua Dewan Syuro Partai Ummat Amien Rais menyarnkan sosok Cawapres Anies Baswedan berasal dari Indonesia timur. (Foto : iNews.id/erfan erlin)

YOGYAKARTA, iNews.id - Partai Ummat sudah tegas mendeklarasikan Anies Baswedan sebagai calon presiden mereka. Kendati demikian, Partai Ummat tidak akan mengusulkan bakal nama calon wakil presiden untuk mendampinginya. 

Terkait Cawapres, Ketua Dewan Syuro Partai Ummat Amien Rais menyarankan kepada Anies Baswedan untuk melihat lumbung suara. Di mana lumbung suara Anies di antaranya adalah di Jakarta, Jawa Barat, Banten, Sumatera dan awa Tengah.

"Kalau Jawa Timur ini mungkin juga dapat tapi tidak prioritas," ujar Amien, Sabtu (29/4/2023) di sela Rakerwil Partai Ummat di Sleman. 

Oleh karena itu, menurut perhitungan nasional maka Amien Rais menyarankan agar tokoh yang disuung sebagai Cawapres datang berasal dari Indonesia timur. Kondisi ini menirukan apa yang terjadi pada zaman Susilo Bambang Yudoyono (SBY). Di mana waktu itu SBY ketika meminta Jusuf Kalla sebagai wapres itu perhitungannya supaya Indonesia Timur itu terwakili.

Karena, lanjutnya, selama ini rakyat Indonesia di bagian timur itu kadang-kadang terlupakan. Selama ini Indonesia selalu melebihkan berbagai program yang di Jawa, Sumatera di mana selalu wilayah barat yang dikedepankan.

"Bahkan kemudian pembangunan-pembangunan pun kemudian lebih banyak di barat daripada di timur. Nah mungkin ini salah satu pertimbangannya,"saran Amien.

Jika tidak, lanjutnya, ketika ada tokoh gender yang dipandang relatif mumpuni itu juga sebuah good choice (pilihan yang bagus). Tetapi itu dia menyarankan kepada Partai NasDem, Partai PKS ataupun Demokrat sebaiknya mereka berkompromi.

Karena menurutnya, ketika berbicara politik itu maka bisa dirembug bareng-bareng. Bagi yang tidak mendapat cawapres itu mestinya akan mendapatkan kursi-kursi yang tidak kalah penting. 

"Itu maksud saya bergitu, walaualam, saya belum bertemu Pak Anies lagi," ujarnya

Dia menandaskan Partai Ummat tidak mengajukan nama khusus karena memang tidak bisa karena Partai Ummat juga baru lahir. Di samping itu, Partai Ummat juga ingin menguji kesabaran diri untuk lolos dengan treshold yang meyakinkan bukan batas 4 persen saja.

Kemudian setelah itu, mereka baru bicara sesuai dengan kekuatan Partai Ummat. Dan sekarang Amien Rais menganggap belum waktunya untuk berbicara terkait sosok Wapres dari Partai Ummat.

Editor: Ainun Najib

Follow Whatsapp Channel iNews untuk update berita terbaru setiap hari! Follow
Lihat Berita Lainnya

iNews.id
iNews Network
Kami membuka kesempatan bagi Anda yang ingin menjadi pebisnis media melalui program iNews.id Network. Klik lebih lanjut