get app
inews
Aa Text
Read Next : 3 Jalur Alternatif ke Kulonprogo Terbaik untuk Menghindari Macet Total di Musim Liburan

Fastkrina #1, Festival Kriya Hybrid Pertama yang Digelar ISI Yogyakarta

Rabu, 17 November 2021 - 13:29:00 WIB
 Fastkrina #1, Festival Kriya Hybrid Pertama yang Digelar ISI Yogyakarta
IFSR ISI Yogyakarta menggelar Festival Kriya Indonesia untuk mahasiswa se-Indonesia. (Foto : isi.ac.id)

BANTUL, iNews.id - Fakultas Seni Rupa (FSR) Institut Seni Indonesia (ISI) Yogyakarta menggelar Festival Kriya Indonesia untuk mahasiswa se-Indonesia. festival yang digelar 16 dan 17 November 2021 ini yang pertama kali (Fastkrina #1) secara hybrid.

Ketua Jurusan Kriya FSR ISI Yogyakarta, Alvi Lufiani mengatakan, Fastkrina #1 dengan topik Kriya Nusantara: Kriyatif - Inspiratif terdiri atas beberapa agenda, yaitu Kongres Mahasiswa Kriya, Pameran Kriya Nusantara, Fashion Show karya mahasiswa Kriya se-Indonesia.

"Ketiga acara tersebut didedikasikan untuk mahasiswa program studi kriya dari seluruh perguruan tinggi yang memiliki prodi kriya di Indonesia," kata Alvi Lufiani. 

Alvi yang juga Ketua Prodi Kriya FSR ISI Yogyakarta ini mengatakan, pada Konggres Mahasiswa mendatangkan narasumber yang terdiri atas akademisi, enterpreneur, dan praktisi yang memiliki banyak pengalaman khususnya dalam mengelola bisnis di bidang kriya, termasuk kerajinan.

"Kehadiran para narasumber enterpreneur itu diharapkan dapat memberikan kiat-kiat pada mahasiswa untuk memulai usaha. Selain itu implementasi Program Merdeka Belajar – Kampus Merdeka (MBKM), yang memang fokusnya bagaimana perguruan tinggi punya kedekatan dengan dunia usaha dan industri," katanya.

Selain itu, kata dia, untuk lebih mengarahkan mahasiswa supaya tidak menjadi orang yang bekerja pada orang lain, melainkan menjadi enterpreneur atau craftpreneur.

Kongres Mahasiswa dihadiri delegasi mahasiswa kriya seluruh Indonesia, seperti ISI Surakarta, ISI Padang Panjang, ISI Denpasar, ISBI Aceh, ITB, IKJ, UNY, UNS, UNM, UB, ISBI Bandung, ISBI Kaltim, UPI Bandung, Telkom University, UMB (Universitas Muhamadiyah Bandung), Unesa, dan Unimed.

"Sebagian peserta delegasi hadir luring (luar jaringan) dan sebagian daring (dalam jaring) mengingat situasi pandemi. Target dari kongres salah satunya menghasilkan jaringan mahasiswa prodi kriya se-Indonesia yang lebih solid, terstruktur dan terorganisir," katanya.

Editor: Ainun Najib

Follow Whatsapp Channel iNews untuk update berita terbaru setiap hari! Follow
Lihat Berita Lainnya

iNews.id
iNews Network
Kami membuka kesempatan bagi Anda yang ingin menjadi pebisnis media melalui program iNews.id Network. Klik lebih lanjut