Gunungkidul 12 Kali Diguncang Gempa Bumi Sejak Tengah Malam hingga Dini Hari
Gempa belum berhenti. Pada dini hari terjadi lagi gempa dengan magnitudo 2,8 yang terjadi pada pukul 00.01 WIB. Lokasi gempa berada pada 8.691 LS,110.26190 BT atau 86 km Barat Daya Gunungkidul dengan kedalaman 40 Km.
Gempa selanjutnya dengan magnitudo 3,8 kembali terjadi pada pukul 00.29 WIB. Kali ini lokasi gempa berada di 9.203 LS,110.36860 BT 137 km barat daya Gunungkidul dengan kedalaman 10 Km juga.
Berturut turut gempa terus terjadi pukul 00.43 WIB dengan magnitudo 3,1 terjadi dengan lokasi 8.990 LS,110.38558 BT 113 km barat daya Gunungkidul dengan kedalaman 10 km.
Kemudian pukul 00.50 WIB dengan magnitudo 3,1 SR berlokasi di 9.014 LS,110.32992 BT 117 km barat daya Gunungkidul dengan kedalaman 10 Km.
Gempa dengan magnitudo 3,3 kembali terjadi pada pukul 01.02 WIB. Lokasi gempa berada pada 8.987 LS,110.36574 BT 113 km barat daya Gunungkidul dengan kedalaman 10 Km.
Kemudian gempa dengan magnitudo 3,4 kembali terjadi pada pukul 01.54 WIB di kordinat 071 LS,110.36277 BT 122 km barat daya Gunungkidul dengan kedalaman 10 Km.
Editor: Reza Yunanto