get app
inews
Aa Text
Read Next : Pilu Kakak Adik di Kendal 2 Pekan Tidur Bareng Jenazah Ibu dan hanya Minum Air

Ini yang Harus Dilakukan agar Kulit Sehat selama Jalankan Ibadah Puasa

Selasa, 05 Mei 2020 - 19:43:00 WIB
Ini yang Harus Dilakukan agar Kulit Sehat selama Jalankan Ibadah Puasa
ilustrasi

YOGYAKARTA,iNews.id  – Puasa tidak hanya bermanfaat meningkatkan sistem imunitas tubuh, namun juga mampu menyehatkan kulit. Dermatologis Universitas Gadjah Mada (UGM), menyarankan beberapa yang harus dikonsumsi selama bulan puasa agar kulit tetap sehat.

Kepala Departemen Dermatologi dan Venereologi Fakultas Kedokteran Kesehatan Masyarakat dan Keperawatan (FKKMK) UGM, Fajar Waskito mengatakan, makanan sangat diperlukan untuk menjaga kesehatan tubuh dan kulit. Namun pola makan harus diatur, khususnya dalam menjalankan ibadah puasa.

“Konsumsi makanan bergizi dan seimbang sangat berpengaruh pada kesehatan kulit,” tutur Fajar, kepada wartawan Senin (4/5/2020).

Selama menjalankan puasa, disarankan untuk mengonsumsi makanan yang kaya akan serat dan antioksidan. Ini banyak terkandung dalam sayuran dan buah-buahan. Selain itu harus dihindari atau batasi makanan tinggi gula dan lemak.

“Konsumsi air putih yang cukup sekitar 2 liter per hari,” ujarnya.

Kepala Kelompok Staff Medik (KSM) Penyakit Kulit dan Kelamin RSUP Dr Sardjito juga menyarankan agar berhati-hati dalam penggunaan pasta gigi dengan kandungan detergent atau mint yang tinggi. Hal ini bisa menyebabkan bibir lebih kering. Untuk mengurangi ketidaknyamanan saat bibir terasa kering disarankan untuk mengaplikasikan pelembap.

Seandainya bibir kering jangan sering dikulum atau dijilat. Cara itu justru akan menjadikan bibir semakin kering. Namun menggunakan pelembab yang hipoalergenik untuk mencegah iritasi atau alergi di kulit.

Paparan air ke kulit yang terlalu sering dapat menyebabkan kekeringan kulit. Sementara umat muslim lebih berwudhu untuk meningkatkan aktivitas ibadahnya. Disarankan untuk menggunakan pelembab usai terpapar air, agar kulit tidak kering dan mengurangi kemungkinan terjadi iritasi.

“Jangan lupa, gunakan pelindung sinar atau sun screen untuk melindungi kulit terhadap paparan sinar matahari terutama saat akan beraktivitas di luar ruang,” ucapnya.

Tidak kalah penting adalah istirahat atau tidur yang cukup. Kurang tidur akan membuat kulit tampak lebih kusam. Sementara tidur yang cukup akan menjaga kulit tetap sehat dan cerah.

“Olahraga ringan saat puasa sangat membantu menjaga metabolisme tubuh. Metabolisme yang lancar bisa menjaga kesehatan kulit,” ujarnya.

Editor: Kuntadi Kuntadi

Follow Whatsapp Channel iNews untuk update berita terbaru setiap hari! Follow
Lihat Berita Lainnya

iNews.id
iNews Network
Kami membuka kesempatan bagi Anda yang ingin menjadi pebisnis media melalui program iNews.id Network. Klik lebih lanjut