Pakar Lingkungan Hidup Bantu Vaksinasi di Pinggiran Gunungkidul
GUNUNGKIDUL, iNews.id – Sejumlah pakar lingkungan hidup yang tergabung dalam Green Network Indonesia (GNI)-Berbangsa menggelar vaksinasi Covid-19 bagi warga pinggiran di Kabupaten Gunungkidul. Setidaknya ada 400 warga yang mendapatkan vaksinasi yang dipusatkan di Omah Elabu, Kapanewon Patuk.
“Target kita 400 sasaran, tetapi kami juga membawa cadangan lebih. Kami bekerja sama dengan Dinas Kesehatan DIY, Gunungkidul dan Puskesmas Patuk,” kata Pelaksana Harian GNI-Berbangsa Rudhito Widagdo, Jumat (17/9/2021).
Kegiatan vaksinasi ini untuk mendukung pemerintah dalam mewujudkan kekebalan komunal (herd immunity) minimal 70-80 persen masyarakat sudah divaksin. Komunitas ini diminta untuk menuntaskan vaksinasi di pinggiran yang akses mobilitas penduduknya terbatas.
“Prinsipnya kami membantu sehingga lebih dekat dan tentunya masyarakat ditengah PPKM bisa sedikit refreshing di lokasi Omah Elabu,” katanya.
Editor: Kuntadi Kuntadi