Pramono Anung Kembali Muncul di Bandara YIA: Bismillah Magelang
YOGYAKARTA, iNews.id - Gubernur Daerah Khusus Jakarta (DKJ) Pramono Anung kembali datang ke Magelang, Jawa Tengah Senin (24/2/2025). Dia disebut-sebut akan bergabung menyusul kegiatan retreat kepala daerah di Akademi Militer (Akmil), Magelang.
Sebelumnya, Pramono terlihat kembali muncul di Bandara Yogyakarata International Airport (YIA), Senin (24/2/2025) pagi. Ketika itu, Gubernur DKJ tersebut irit bicara saat ditanya awak media.
"Bismillah, Magelang," ujar Pramono, Senin (24/2/2025).
Pantauan iNews, Pramono sudah tiba di Magelang pukul 12.55 WIB. Dia datang menggunakan mobil Alphard warna hitam.
Akan tetapi, Pramono tak langsung menuju lokasi retreat. Dia bersama rombongan terlihat masuk ke area rumah makan di daerah Kota Magelang yang letaknya sekitar 1 kilometer dari Akmil Magelang.
Sementara itu, Menteri Dalam Negeri (Mendagri) Tito Karnavian menyebut ada 17 kepala daerah PDIP yang sudah bergabung di kegiatan retreat.
"Jam sembilan malam, Minggu, 23, Februari, kalau nggak salah, totalnya ada 17. semua dari PDIP," ujarnya.
Sejumlah kepala daerah PDIP yang terlihat di antaranya adalah Bupati Trenggalek Nur Arifin, Bupati Wonosobo Afif Nurhidayat, Bupati Sukoharjo Etik Suryani, Bupati Demak Esti'anah, Bupati Kediri Hanindhito Himawan Pramana serta Wali Kota Surabaya Eri Cahyadi.
Editor: Donald Karouw