get app
inews
Aa Text
Read Next : Optimalisasi Irigasi dan Pengendalian Banjir Pidie, Proyek Bendung Pengarah Rukoh Digenjot

Semarang Banjir, Air Capai Pinggang Orang Dewasa

Sabtu, 06 Februari 2021 - 11:14:00 WIB
Semarang Banjir, Air Capai Pinggang Orang Dewasa
Evakuasi 7 Warga Di Daerah Perum Mangkang Raya, Kelurahan Wonosari Ngaliyan, Semarang (Foto: Istimewa)

SEMARANG, iNews.id- Kota Semarang banjir Sabtu (6/2/2021). Sejumlah titik terendam banjir, di Kaligawe ketinggian air mencapai pinggang orang dewasa.

Dari laporan yang diterima sementara, sejumlah ruas jalan di Kota Semarang yang terendam banjir di antaranya Jalan Gajahmada, Ahmad Yani, kawasan Simpang Lima, Jalan Agus Salim, Jalan Dr Cipto menuju bundaran Bubakan. Banjir juga menerjang kawasan perumahan di Puri Anjasmoro, Tlogosari.

Tak hanya itu, hujan deras juga mengakibatkan longsor di permukiman warga Genuk Krajan, Jomblang, Tegalsari. Talud rumah di kawasan itu ambrol. Tak ada korban jiwa dalam kejadian itu.

Ketinggian air yang  merendam perkampungan warga bervariasi. Sejauh ini, belum diketahui secara pasti jumlah rumah warga yang kebanjiran. 

Seperti di daerah Kaligawe, Semarang Utara ketinggian air mencapai pinggang orang dewasa. Akibatnya, banyak kendaraan bermotor motor yang macet akibat mesin kendaraan terkena air. 

"Tadi pagi air masih setinggi lutut. Sekarang sudah mencapai pinggang orang dewasa," kata Indah (47) warga Kaligawe.

Editor: Ainun Najib

Follow Whatsapp Channel iNews untuk update berita terbaru setiap hari! Follow
Lihat Berita Lainnya

iNews.id
iNews Network
Kami membuka kesempatan bagi Anda yang ingin menjadi pebisnis media melalui program iNews.id Network. Klik lebih lanjut