Tak Ingin Tertular Covid-19, Ibu Ini Kunci Anaknya di Bagasi Mobil
HOUSTON, iNews.id - Sungguh keterlaluan apa yang dilakukan seorang ibu Houston, Texas, Amerika Serikat ini. Dia tega mengunci anaknya di bagasi mobil.
Beruntung si anak selamat setelah polisi menghentikan mobil tersebut karena curiga dengan gerak gerik ibu tersebut.
Alasan ibu itu mengunci anaknya di bagasi karena tak ingin tertular Covid-19. Sang Anak ternyata terinfeksi virus Corona.
Ironisnya, pelaku merupakan guru SMP yang seharusnya memberikan contoh positif dalam memperlakukan anak. Kepolisian Houston mengeluarkan surat perintah penangkapan terhadap perempuan bernama Sarah Beam (42) itu pada Jumat (7/1/2022) atas tuduhan melakukan kejahatan yang bisa membahayakan anak-anak.
Diketahui, Sarah Beam membawa putranya, berusia 13 tahun ke pusat tes Covid-19 di Stadion Pridgeon untuk pemeriksaan lanjutan pekan ini.
Ulah guru bahasa Inggris sebuah SMP itu Ulah Beam disaksikan oleh Bevin Gordon, direktur layanan kesehatan untuk sekolah distrik. Bevin Gordon kemudian melaporkannya ke polisi.
"Saya menyaksikan Sarah Beam membuka kunci pintu bagasi dan mendapati anak berusia 13 tahun itu telungkup di dalamnya," kata Bevin Gordon, dikutip dari RT, Sabtu (8/1/2022).
Sementara itu dokumen pengadilan menyebutkan, Beam membela diri karena berusaha menghindari paparan Covid-19 dari anaknya sehingga memintanya berada di bagasi.
Terkait insiden ini Beam, yang bekerja guru bahasa Inggris di sebuah sekolah negeri, dibebastugaskan sementara sambil menunggu pemeriksaan polisi.
Editor: Ainun Najib