Ukraina Sebut Tewaskan 800 Tentara dan Hancurkan Pesawat hingga Tank Rusia
KIEV, iNews.id – Ukraina menyebut sukses menghajar tentara Rusia di medan perang. Kiev mengklaim telah menewaskan 800 tentara Rusia dalam beberapa hari terakhir.
Mereka juga berhasil menghancurkan persenjataan milik Rusia mulai dari pesawat hingga tank. Militer Kiev mengaku sukses besar dalam pertempuran di Donetsk, wilayah di bagian timur Ukraina. Di lokasi ini ratusan tentara Moskow berhasil ditewaskan.
Ukraina menyebut Rusia tengah fokus pada serangan di daerah Bakhmut. Sedangkan serangan tentara Rusia di daerah Avdiivka dan Kupiansk gagal total.
Tak hanya menewaskan 800 tentara Rusia, Ukraina juga menyebut berhasil menghancurkan satu pesawat, helikopter serta tiga tank Rusia selama beberapa hari terakhir.
Kiev juga menyebut jika serangan serangan udara, rudal, dan roket Rusia di Kota Bakhmut menyebabkan korban di kalangan warga sipil. Korban sipil akibat serangan Moskow juga terjadi dua kota Kostiantynivka dan Kurakhove.
Namun tudingan Ukraina ini dibantah Rusia. Mereka mengaku tak menyasar warga sipil dalam target operasi militer mereka.
Presiden Ukraina Volodymyr Zelensky menyebutkan jika pasukannya di luar Bakhmut berhasil menimbulkan banyak kerugian di pihak Rusia.
Terpisah melalui aplikasi Telegram, Wakil Menteri Pertahanan Ukraina, Hanna Malyar menyebut kerugian signifikan dialami Rusia saat ini. Menurutnya ada kemungkinan jika Rusia harus mengumumkan mobilisasi parsial lagi pada kuartal pertama tahun ini.
Sementara Gubernur wilayah Zaporizhzhia yang dikuasai Rusia, Yegeny Balitsky menyebutkan jika artileri Ukraina menewaskan lima orang dan melukai 15 orang lainnya termasuk empat pekerja darurat.
Editor: Ainun Najib