UMY Kebut Vaksinasi secara Drive Thru, 14.000 Mahasiswa Sudah Disuntik

BANTUL, iNews.id – Universitas Muhammadiyah (UMY) terus menuntaskan vaksinasi Covid-19 kepada mahasiswanya. Saat ini sudah sekitar 67 persen dari 21.000-an mahasiswa telah mendapatkan vaksinasi.
”Alhamdulillah 67 persen dari 21.000 mahasiswa UMY sudah melakukan vaksinasi lengkap di UMY. Kami bisa mempercepat proses vaksin ini untuk mencapai kekebalan imun agar bisa mengendalikan pandemi Covid-19 di DIY,” kata Rektor UMY, Gunawan Budiyanto, pada vaksinasi dosis kedua yang dilaksanakan UMY bekerja sama dengan Polda DIY Senin (6/9/2021).
Vaksinasi ini menggunakan konsep drive thru, untuk mencegah kerumunan. Setiap mahasiswa yang datang dengan sepeda motor dan mobil langsung antre di seputar Sportarium. Mereka kemudian menjalani screening dan diberikan suntikan vaksinasi jenis Sinovac untuk tahap kedua.
“Hari ini ada 2.000 mahasiswa yang mendapatkan vaksinasi tahap kedua. Target kami pada akhir bulan nanti seluruh sivitas akademika UMY, mahasiswa dan masyarakat di sekitar kampus sudah tervaksin,” katanya.
Editor: Kuntadi Kuntadi