get app
inews
Aa Text
Read Next : KSP Qodari Jelaskan Tujuan Prabowo Akan Bagikan 330.000 Smart TV ke Sekolah

Uniknya Sekolah Murai di Sleman, Khusus untuk Ajari Burung Bisa Berkicau

Sabtu, 04 Februari 2023 - 15:54:00 WIB
  Uniknya Sekolah Murai di Sleman, Khusus untuk Ajari Burung Bisa Berkicau
Rachmad Saleh, owner UTJ Murai Boarding School Jogja. Di sekolah ini burung Murai diajari berkicau. (Foto : iNews.id/Yohanes Demo)

Untuk biaya, Saleh mengungkapkan jika tiap satu burung dikenakan uang pendidikan sebesar Rp500.000 tiap bulannya. Uang SPP tersebut bisa dibayarkan sekali lunas, setiap bulan atau 3 bulan sekali. Nominal tersebut terbilang cukup murah, pasalnya, burung-burung akan diberikan fasilitas dan perawatan yang memadai. "Untuk biaya itu sudah termasuk biaya perawatan, makanannya sampai ke pelatihannya," ujarnya.

Untuk mengurus pusat pelatihan burung miliknya itu, dia dibantu oleh 6 orang karyawan profesional yang sudah memahami bagaimana merawat burung dengan baik. Setiap harinya, para karyawannya akan bekerja dari pagi pukul 07.00 WIB hingga sore pukul 16.00 WIB untuk merawat burung-burung tersebut.

Saleh menyebut bahwa di UTJ Murai Boarding School hanya akan menerima burung Murai direntang usia miniatur 2 bulan dan maksimal 4 bulan. Hal ini dia lakukan agar perkembangan burung bisa lebih maksimal. Sementara itu, sebagai guru, dia sudah menyiapkan berbagai jenis burung yang nantinya suara dari burung tersebut bisa ditiru oleh burung Murai tersebut.

"Jenis burung ada sekitar 100 yang buat masteran. Mulai dari burung Ciblek, Rambatan, Jalak, Love Bird, sampai burung Gereja juga ada," ujarnya.

Sementara itu, sebagai pecinta burung, ia tak lupa memberikan tips-tips jitu kepada kicau mania merawat burung kesayangan di rumah. Dia menjelaskan, hal paling utama yang harus diperhatikan adalah soal kebersihan kandang burung, kemudian pemberian pakan dan minum yang sesuai, serta memberikan vitamin apabila diperlukan.

"Kalau pakan kita biasa pakai pelet khusus burung, jangkrik sama keroto sebagai ekstra pudding. Untuk vitamin dan obat-obatan kalau burung terserang penyakit kita juga harus menyediakan," ujarnya.

Editor: Ainun Najib

Follow Whatsapp Channel iNews untuk update berita terbaru setiap hari! Follow
Lihat Berita Lainnya

iNews.id
iNews Network
Kami membuka kesempatan bagi Anda yang ingin menjadi pebisnis media melalui program iNews.id Network. Klik lebih lanjut