Usung Korean Style, Desainer Ashfa Khoirunnisa Hadirkan Busana Muslimah Casual dan Dinamis
PURWOREJO, iNews.id – Drama Korea cukup digandrungi kawula muda. Hal ini menginspirasi Ashfa Khoirunnisa, desainer muda asal Purworejo, Jawa Tengah untuk menghadirkan busana muslimah dengan mengusung konsep Korean Style Li Scraft.
“Mengusung Korean Style, busana muslimah yang kami hasilkan tetap kelihatan casual, dinamis dan stylish,” kata pemilik Brand Li Boutique dan Li Scraft ini, Senin (29/11/2021).
Hasil karyanya sudah ikut ditampilkan dalam ajang Jogja Fashion Week 2021 yang digelar di Jogja Nasional Museum beberapa waktu lalu. Asfha memberikan ciri khas terhadap desainnya dengan Hangeul Korea, baik untuk scraft atau jilbab dan gaunnya.
Beberapa koleksinya juga dipadukan dengan body harness, belt pengaman yang bermula dipasang pada tubuh mekanik hingga masuk ke dunia fashion.
“Inspirasi style ini menambah kesan trandy, stylish dan memberikan kenyamanan bagi para profesional muslimah muda, namun tetap terlihat feminim” katanya.
Selama ini desain jilbabnya sudah mampu menembus pasar Timur Tengah dan Asia. Semuanya dia peroleh selama masa pandemi Covid-19 dengan menggunakan strategi pemasaran online dengan memanfaatkan media sosial.
Editor: Kuntadi Kuntadi